Acara perpisahan kelas agaknya menjadi agenda dari setiap
kelas XII di setiap sekolah, seperti yang kelas XI PM 2 SMK Pelita Jatibarang
lakukan.
Hari Minggu ini aku dan murid sekelasku mengadakan acara em…
perpisahan kelas. Walaupun masih akan bertemu lagi tapi kami sebut ini
perpisahan. Hehe…
Kami pergi makan seafood di salah satu rumah makan pinggir
laut di daerah Limbangan Indramayu. Ada 20 anak yang ikut acara tersebut.
Acara
makan-makan itu terasa nikmat karena terbukti kami semua merasa kekeyangan. Alhamdu…
lillah…
Salah satu foto kami ambil disitu, seperti contohnya di bawah ini :
Salah satu foto kami ambil disitu, seperti contohnya di bawah ini :
makanannya mana? adanya kobokan doank.. |
Selanjutnya kami semua pergi menuju pantai, nama pantainya
apa ya? Aku lupa, yang jelas masih di daerah Balongan. Begitu sampai di pantai
itu, aku merasa em… gimana ya?
Enak sih suasananya karena sepi dan masih alami, tapi aku
menjadi miris seiring kesadaranku akan potensi Indramayu sebagai kota pesisir
yang tidak mempunyai objek wisata pantai yang bisa diandalkan. Sangat jauh
dengan keadaan pantai di daerah pesisir lainnya.
Sudahlah, memang Indramayu perkembangannya sangat lamban,
semoga pemerintah daerah disini tergerak hatinya dan bisa membuat bangga
warganya sendiri.
Awalnya kami semua hanya duduk-duduk santai, aku pikir kalau
seperti ini terus nggak akan seru.
Sampai akhirnya anak laki-laki yang membawa baju ganti
bersiap untuk mandi di laut, karena anak-anak perempuan tidak ada yang membawa
baju ganti jadi kami hanya duduk saja di bangku.
Tapi semua berubah saat Reza, KM (ketua murid) kerempeng dan
kurang aja (haha…) kelas kami menarik si Carsini dan menyeretnya ke laut
sehingga dia basah kuyup. Kami semua tertawa.
Dan, kegilaan si kerempeng itu berlanjut saat dia dengan
sangat tidak sopannya (:p) menarikku ke laut. Akupun basah kuyup dibuatnya.
Aku tidak mau kalau hanya aku dan Carsini saja yang basah
kuyup, makanya aku mulai menarik anak-anak yang masih kering bajunya.
Ada yang diseret saja, ada pula yang sampai di gotong
beramai-ramai. Ah pokoknya seru sekali!
Aku hitung hanya satu anak yang tidak basah kuyup yaitu si
Anisah, kemudian dia lah yang menjadi fotografer.
Kami semua gila-gilaan, bahkan aku juga ikut-ikutan. Aku nggak
ingat kapan terakhir kali aku mandi di laut seperti itu, sepertinya sudah
berabad-abad lamanya. :p
Setelah puas bermain-main di laut, kami pulang dalam keadaan
basah kuyup. Aku pikir hari ini seru sekali. Haha….
Acara perpisahan kelas yang menyenangkan, bahkan kami tidak
keluar Indramayu.
Dulu waktu aku SMA, tidak ada acara perpisahan kelas seperti
ini. Aku hanya melewati perpisahan sekolah, perpisahan sekolah yang sangat
mengharu biru. Hampir semua anak-anak kelas 3 menangis.
Dulu kami sangat sedih meninggalkan sekolah kami tercinta,
meninggalkan semua kebiasaan kami sebagai anak SMA dengan semua suka dukanya.
Kami sadar masa itu tidak akan terulang lagi, dan terbukti
olehku bahwa masa SMA adalah masa yang paling indah.
Sebentar lagi kehidupan nyata akan kalian rasakan, kahidupan
dimana tidak ada lagi PR dan tugas dari bapak ibu guru yang mungkin sering
membuat kalian pusing, bĂȘte, dan lain-lain.
Kalian akan dituntut memiliki tanggung jawab yang lebih
berat atas diri kalian sendiri. Jangan pernah bergantung pada orang lain. Dan
perjuangan untuk meraih kehidupan yang lebih layak itu tidak semudah
membalikkan telapak tangan.
Ibu berdoa (berasa tua deh… :p), semoga kalian semua akan
menjadi orang yang sukses. Amin..
So… nikmati saja sisa waktu selama kalian belum benar-benar
keluar dari sekolah kita tercinta, SMK Pelita Jatibarang.
Semangat!!!
No comments:
Post a Comment