Monday, 5 November 2018

8 DRAMA KOREA DENGAN OST TERBAIK


OST atau original soundtrack menjadi bagian penting dari keberadaan sebuah drama. Drama yang telah apik akan semakin apik jika OST nya juga keren.

Lagu-lagu dari OST sebuah drama bisa kita dengarkan berulang-ulang bertahun-tahun, bahkan tidak sedikit yang masih menyisakan emosi saat kita menonton drama tersebut.

Apa saja drama Korea dengan OST terbaik menurut saya? Yuk langsung disimak…

Tuesday, 30 October 2018

MENGGILA DI DEPAN SMANSAWI (SMAN 1 SLAWI) TEGAL


Haiiissh… ini postingan yang tertunda beberapa abad lamanya hehe…

Karena aslinya saya menggila itu sejak sebelum bulan puasa tahun 2018, saat itu saya sedang melaksanakan ritual upacara sakral yang bernama “munggahan” hahaha…

Kalian tahu apa itu “munggahan”?

Friday, 12 October 2018

FAMILIAR WIFE : Perpaduan Go Back Couple dan Tomorrow With You yang bikin ngantuk

FAMILIAR WIFE : Perpaduan Go Back Couple dan Tomorrow With You yang bikin ngantuk

Ah… saya kecewa dengan drama ini.
Kenapa?


Karena baru kali ini saya nonton drama yang dibintangi Jisung dan saya tidak berhasil nonton sampai episode terakhir saking bosannya dengan jalan cerita.

REVIEW LOVELY HORRIBLY versi saya

Sudahkan kalian menonton drama Lovely Horribly?


Drama dengan genre komedi romantic, horror, juga semi thriller ini sangat menarik menurut saya.

Menceritakan tentang seorang penulis naskah drama Oh Eul Soon (Song Ji Hyo) yang selalu sial bertemu dengan seorang actor terkenal Yoo Phillip (Park Si Ho) yang sangat beruntung.

Thursday, 4 October 2018

MAIN KE PABRIK SEMEN DAPAT BONUS ONSEN ALA JEPANG

MAIN KE PABRIK SEMEN DAPAT BONUS ONSEN ALA JEPANG

Kalian yang di berada sekitar Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan), sudahkah kalian mengunjungi salah satu tempat mengasyikkan di sudut kabupaten Cirebon yang bernama Pemandian Air Panas Gempol?

Jika belum, segera rencanakan acara kalian untuk mencicipi nikmatnya berendam di kolam air panas alami yang ada disana.

SOLO TRAVELING : JELAJAH ISTANA SOLO DAN TAMAN MINI JATENG

Terimakasih karena masih mau membaca gais ….

Lanjut cerita selama saya di Solo, hari ketiga saya.
Hari Senin tanggal 2 Juli 2018 saya keluar hotel pukul 08.30 an, daann saya sarapan di warung nasi kikil Bu Cilik loh… 


Kalau kalian penggemar vlog Ria SW pasti kalian tahu tempat itu. Tempat makan dengan menu andalan nasi kikil pedas itu buka dari pukul 07.00, lokasinya masih di Jl. Setia Budi, sama dengan hotel tempat saya menginap.

Sunday, 23 September 2018

SOLO TRAVELING SOLO : WISATA MUSEUM DAN WISATA KULINER SOLO

Hari kedua saya di Solo adalah hari Minggu tanggal 1 Juli 2018.

Pagi-pagi saya sudah keluar dari hotel demi sarapan di stadion Manahan karena saat itu CFD masih tutup sehabis Lebaran. Padahal saya sudah sarapan nasi goreng di hotel haha…

Naik ojol menuju Manahan, udara pagi kota Solo segeeerrrr bangeettt sumpah, saya buka kaca helm dan menghirup udara kuat-kuat, duuhh nyaman sekali pagi di kota Solo.

Jadi ingat vlog Ria SW yang di Solo deh, dia juga bilang kalau pagi di Solo itu menyenangkan sekali.

Sampai di Manahan, saya makan cabuk rambak di Yu Temu yang terletak di sebelah barat pintu masuk utara stadion.

SOLO TRAVELING SOLO : DARI MUSEUM SAMPAI MEMBATIK DI LAWEYAN

Haloo semuanya…
Lama sekali saya absen menulis yah hehe…
Tak apalah, alhamdulillah sekarang keinginan menulis muncul kembali :p

Kali ini saya ingin melanjutkan postingan tentang solo traveling yang sebenarnya sudah saya lakukan waktu akhir Juni kemarin, widiihh lama yak? Tepatnya waktu masih libur kenaikan kelas atau libur setelah lebaran Idul Fitri.

Perjalanan saya kali ini adalah menjejak kota Solo atau nama resminya adalah Surakarta. Kota kecil nan penuh pesona dengan slogan Spirit of Java ini mampu sekali membuat saya jatuh cinta. 

Saya benar-benar jatuh cinta dengan kota ini, sulit untuk diungkapkan dengan kata-kata karena saat saya disana saya menemui banyak hal yang sangat-sangat menyenangkan, sekaligus penuh arti.

Oke langsung saja simak kalau mau tahu lebih lanjut.

Thursday, 10 May 2018

BONUS FEATURE SOLO TRAVELING MALANG

BONUS FEATURE SOLO TRAVELING MALANG

Bonusnya kok lama banget gak keluar-keluar hehe… Padahal sudah ditunggu-tunggu tante saya.

Ini loh tante, silahkan disimak :D

Di postingan kali ini akan saya ulas hal-hal yang berkaitan dengan perjalanan solo saya ke Malang kemarin itu.

Yuk mulai…

Saya menggunakan transportasi kereta api ekonomi Matarmaja untuk ke Malang, kereta menjadi moda transportasi paling sip karena murah dan nyaman.

Tuesday, 1 May 2018

SOLO TRAVELING : MALANG PART III

SOLO TRAVELLING : MALANG PART III

Masih mau lanjut baca gais? Hehe…

Okelah kalaupun tidak, saya bakal tetap berbagi :D

Sebelumnya di SOLO TRAVELING : MALANG PART II sudah saya sebutkan kalau saya nangis sesenggukan kan? Kenapa? Lanjut baca monggo..

Hari Senin tanggal 23 April 2018 saya rencanakan untuk mengunjungi museum Brawijaya, berangkat menggunakan Gojek, kemudian masuk dengan lebih dulu membayar tiket masuk sebesar Rp 3.000 (murahnya kebangetan!) dan mengisi buku tamu.

SOLO TRAVELING : MALANG PART II

SOLO TRAVELING : MALANG PART II

Lanjut postingan SOLO TRAVELING : MALANG PART I yah gais…

Kali ini saya ingin berbagi journey saya selama berada di kota Malang, sudah saya sebutkan kalau saya di Malang selama 6 hari 5 malam dan selama itu mungkin banyak diantara pembaca yang menanyakan kenapa tidak kesana? Kenapa tidak kesini?  Hm… saya punya alasan sendiri yang tidak perlu saya share hehe…

Okelah lanjut ceritanya hii…

Sunday, 29 April 2018

SOLO TRAVELING : MALANG PART I

SOLO TRAVELING : MALANG PART I

Setelah perjalanan solo saya di Bandung minggu kemarin, saya melanjutkan journey saya menuju kota menawan di Jawa Timur, kota sejuta kenangan, kota mimpi saya, Malang.

Kali ini saya ingin berbagi solo travelling saya di Kota Batu selama sehari, walaupun aslinya saya di Malang selama 6 hari 5 malam, tapi postingan pertama adalah tentang kota Batu.

Mau tahu? Yuk lanjut baca!

Sunday, 15 April 2018

SOLO TRAVELING DI BANDUNG : WISATA DENGAN JALAN KAKI

Traveling menjadi satu kata penting dalam hidup saya. Saya jauuh lebih memimpikan travelling daripada shopping.

Dan tulisan kali ini adalah tentang pengalaman saya, my very first solo traveling!!

Walaupun sudah sangat sering bepergian sendiri, tapi pada kesempatan kali ini saya benar-benar memanfaatkan waktu bepergian saya untuk jalan-jalan atau traveling sendiri, alone, by myself, dan saya sangaaaaatttt bahagiaaa!!!

Saturday, 24 March 2018

10 Cara Mengusir Bosan Saat Naik Kereta Api

10 Cara Mengusir Bosan Saat Naik Kereta Api

Youtube

Naik kereta api tut tut tut… Wuhuu… kereta api adalah moda transportasi favorit saya, hampir setiap 2 minggu sekali saya naik kereta antar provinsi.

Kebetulan perjalanan saya tidak memakan waktu lama karena hanya 2 jam perjalanan jadi selama di dalam kereta, pastinya saya tidak akan merasakan kebosanan yang amatt sangat.

Tapi… Bagaimana jika kita harus naik kereta dengan perjalanan yang amat panjang? 

Misalkan naik kereta dari Jakarta menuju Surabaya, atau dari Jakarta menuju Malang?

Pastinya waktu puluhan jam yang kita lewati akan menimbulkan kebosanan, ya kan?

Naah.. kali ini saya akan coba untuk memberikan alternative kegiatan pengusir bosan selama naik kereta, sebagian besar adalah pengalaman saya sendiri. Hii..

Simak yaa…

Friday, 23 March 2018

Apakah Kamu Ingin Kembali ke Masa Mudamu?

Apakah Kamu Ingin Kembali ke Masa Mudamu?

Tulisan ini saya buat karena sebentar lagi murid-murid kesayangan saya dan adik saya tercinta akan melepas seragam putih abu-abu mereka yang artinya mereka harus menentukan pilihan mau kemana setelah lulusSMK/SMA?

Mau tidak mau, suka tidak suka, mereka harus melakukannya.

Ada banyak sekali kenangan yang tercipta saat kita sekolah.

Saat kita harus tiba di sekolah sebelum jam 7 pagi kemudian pulang saat siang atau sore hari, rutinitas itu seringkali menimbulkan rasa rindu (Dilan aku rindu… :p) walaupun mungkin ada juga yang merasa rutinitas itu menyebalkan.

Saya bisa menganggap bahwa setiap individu akan merasakan perasaan rindu pada sekolah setelah mereka mengenal dunia nyata.

Rindu PR, rindu masa-masa dimana matematika adalah persoalan terberat mereka.

Friday, 16 March 2018

Mau kemana setelah lulus SMK atau SMA?

Mau kemana setelah lulus SMK atau SMA?

Wuiihh sebentar lagi kalian para anak-anak SMK dan SMA akan menginjakkan kaki sebagai seorang alumni, ciee…

Rasa senang yang kalian rasa sebentar lagi akan berubah menjadi rasa cemas loh haha… Itu perasaan yang sangat wajar mengingat masa depan kalian mulai ditentukan saat kalian lulus sekolah.

Naah… pasti banyak yang bingung nih, mau kemana saya setelah lulus? Atau mau ngapain nih saya setelah lulus?

Saya sebagai guru SMK sepertinya sudah tahu jawaban dari sebagian besar siswa saya karena hampir 90% dari mereka pasti akan memilih untuk bekerja.

Di lain sisi, saya sebagai kakak seorang anak SMA yang sebentar lagi lulus juga sudah tahu akan kemana adik saya setelah lulus, jawabannya adalah kuliah.

2 opsi tadi menjadi opsi yang sangat klasik, kalau tidak kuliah ya kerja, kalau tidak dua-duanya ya nganggur, menunggu ada yang melamar hihi…

Sebenarnya masih banyak hal yang bisa kalian lakukan selain kuliah, kerja, dan nganggur loh. Berikut ada beberapa opsi pilihan hidup yang bisa kalian jadikan referensi berpikir. Mau tahu? Yuk lanjut baca.

Wednesday, 21 February 2018

PREGNANCY FASHION : Tetap Kece Saat Hamil

Tetap Keren Saat Hamil

Sudah pernah baca postingan Beranikah Bergaya Seperti Iymel?

Si Imeng baru saja melahirkan beberapa bulan lalu dan Alhamdulillah debay nya cantik dan sehat, jika  diantara kalian ada yang sudah mengenal Iymel pasti tahu kalau anak pertamanya passed away karena suatu penyakit. 

Postingan kali ini masih akan membahas Iymel tapi lebih focus pada pregnancy fashion nya, tidak hanya Iymel, selebriti dan selebgram lain pun ada, cekidot!

ADU KEREN 2 WISATA HUTAN MANGROVE versi saya


Pernahkah kalian berwisata ke hutan mangrove?

Kesan apa yang kalian dapat?

Sampai saat ini saya baru sempat mengunjungi 2 wisata hutan mangrove yaitu hutan mangrove Karangsong Indramayu dan hutan mangrove Pandansari Brebes.

Postingan kali ini saya akan mencoba membandingkan kedua hutan mangrove tersebut murni menurut pandangan saya sendiri dilihat dari plus minusnya.

Yuk cekidot!

THE PACKAGE : Drama Kurang Ajar!!!


dramafever.com
Sebenarnya sudah lama sejak saya menonton drama ini, tepatnya waktu masih ongoing saya sudah menontonnya.

Drama ini termasuk drama yang saya tunggu-tunggu karena pemeran utamanya adalah bang Yong Hwa CNBlue, secara saya kan Boice yah haha… 

Tema yang diangkat juga menarik menjadikan saya rela menunggu berbulan-bulan sampai akhirnya tayang di stasiun tv JTBC.

Berkisah tentang rombongan turis yang melancong ke Perancis, tiap karakter membawa kisahnya masing-masing, bersatu di negri orang dengan berbagai keunikannya, drama ini sangat kurang ajar!

Sunday, 28 January 2018

PREWED AND PHOTO SESSION DI TTP (Taman Teknologi Pertanian) Lebaksiu Tegal

Melanjutkan postingan tentang Taman Teknologi Pertanian Lebaksiu Tegal atau TTP kali ini saya akan share foto-foto kece hasil jepretan fotografer blog saya yang tidak lain tidak bukan adalah adik saya sendiri haha…

Karena di TTP banyak lokasi kece untuk berfoto, sudah banyak yang memanfaatkan tempat ini menjadi lokasi photo session untuk para fotografer professional.

Bahkan kalian yang ingin melangsungkan pernikahan dengan nuansa garden, kalian bisa melangsungkannya di tempat ini.

Kalau saya sih selalu memanfaatkan tempat ini untuk refresh otak. Hee…

Sarapan pagi, jalan-jalan, foto-foto, ituuu yang selalu saya lakukan kalau kesana.

Yuk ah langsung saya tunjukkan foto-fotonya.

WISATA EDUKATIF TAMAN TEKNOLOGI PERTANIAN LEBAKSIU TEGAL

Namanya blogger amatir jadinya kalau mau nulis nungguin mood dulu seperti nungguin kepastian haha…

Kali ini saya ingin berbagi informasi tentang tempat keren di dekat Balapulang lagi, semoga kalian jadi penasaran dimana sih sebenarnya Balapulang itu? Kok kayaknya terkenal banget? Eh… haha…

Klik disini saja lah yaa kalau mau tahu lebih banyak.

Tempat ini menjadi destinasi  wisata edukatif baru yang lokasinya sangat mudah dijangkau, letaknya di desa Durensawit kecamatan Lebaksiu kabupaten Tegal, kalian akan menemuinya jika kalian melakukan perjalanan ke Bumiayu atau Purwokerto via Tegal, pokoknya setelah pertigaan Yamansari arah mau ke Guci.

Tempat itu bernama Taman Teknologi Pertanian atau biasa disebut TTP.

Friday, 19 January 2018

#NGUBERBAPAK #JOKOWIKEBALAPULANG

#NGUBERBAPAK  #JOKOWIKEBALAPULANG
Jokowi

Bapak ke Balapulang!!

Bapak ke Balapulang!!

Ingin menyimpan memory betapa excitednya saya, betapa serunya situasi saat itu, betapa berkesannya pengalaman ini.

Mau tahu? Lanjut baca yuk hii…

Malam Minggu tanggal 13 Januari 2018 kemarin, saya membaca status adik saya bahwa dia ingin sekali melihat Bapak di Slawi, langsung saja saya reply menanyakan kapan Bapak ke Slawi?